Jika sudah tahu apa itu foto kolase, tentunya sangat disayangkan jika kamu tidak tahu cara membuat foto kolase dengan photoshop. Pembuatan foto kolase ini bisa menggunakan adobe photoshop 7 sampai photoshop cs 1 dan seterusnya. Saya sendiri menggunakan photoshop cs 3.
Hany dengan menggandakan background dan sedkit trik dan tool kamu bisa membuat foto kolase seperti contoh diatas. Berikut langkah-langkahnya;
- buka adobe photoshop – file – new – pada kotak dialog yang ditampilkan isikan width dan height masing-masing 1000 px, atau sesuai dengan insting kamu, artinya menyesuaikan dengan gambar yang akan dijadikan foto kolase. Dan background content = white.
-
- gandakan background dengan di drag ke bawah, maka akan muncul layer dengan nama backround copy, gandakan lagi maka akan muncul layer dengan nama background copy 2. Untuk layer aslinya (background) dibuang.
-
- kecilkan kedua layer tersebut.
-
- klik dua kali pada layer background copy 2 – pada kotak dialog layer style, klik color overlay – ok. Dengan demikian, warna background copy 2 akan berubah. Dalam hal ini menjadi merah.
-
- kecilkan layer background copy 2, caranya sama seperti pada no. 5, hanya saja ini yang dikecilkan background copy 2 nya saja.
- pada bagian bawah background copy 2, tarik ke atas sedikit.
- dengan magic wand tool, klik pada area background yang berwarna merah, kemudian klik pada layer background copy – klik menu edit – cut.
-
- buang background berwarna merah, karena ini sudah tidak dibutuhkan lagi. Tujuan dari pembuatan background ini hanya untuk memudahkan dalam pemotongan supaya ukuranya sama. Dengan demikian, pembuatan frame ini telah selesai
- kli dua kali pada layer background copy (frame foto) – pada kota dialog layer style – klik bevel and emboss dan perhatikan pengaturannya seperti gambar berikut ini.
-
- gandakan background copy ini, caranya sama seperti no. 3. Setelah itu, hasilnya dipindahkan ke kiri, atur tata ketak background copy hasil duplikat. Gandakan lagi, pindah ke kanan dan atur tata letak, begitu seterusnya sehingga membuntuk beberapa frame. Mengenai tata letak frame ini, bebas sesuai dengan insting kamu. Yang penting pantas dan bagus.
-
- setelah itu, masukan foto ke dalam layer frame – pastikan posisi foto ini berada di paling bawah.
-
- seleksi foto dengan menggunakan polygon lasso tool pada area frame bagian luar, setelah itu, klik menu select – inverse – menu edit – cut.
-
- untuk area dalam yang berada di luar frame, juga di potong dengan menyeleksi dulu menggunakan polygon lasso tool – menu edit – cut. Lakukan sampai semua area dalam yang ada diluar frame terpotong.
Bagaimana menurut kamu, mudah mana sama tutorial cara membuat foto kolase dengan coreldraw, tentunya sama-sama mudah karena keduanya sama-sama saya kasih panduan berupa tutorial videonya. 🙂.