≡ Menu

Tips Agar Smartphone Bebas Kuman

Pada penelitian yang diadakan tahun lalu, London School of Hygiene and Tropical Medicine menemukan bahwa 92 persen dari ponsel yang telah diuji ternyata memiliki bayak bakteri didalamnya. Kedengarannya menakutkan bukan? Maka dari itu, kamu juga harus memperhatikan higienitas dari ponselmu, agar sebisa mungkin terhindar dari paparan bakteri yang berbahaya. Berikut akan kami bagikan tips bagaimana membersihkan ponselmu dengan benar agar terhindar dari kuman :

alat untuk membersihkan hp

Biasakan untuk mengelap ponselmu

Ini adalah hal yang jelas harus dilakukan, namun juga secara berulang : kamu harus mengelap atau menyeka ponselmu sesering yang kamu bisa. Sebaiknya gunakan tisu basah anti-bakteri atau kain pembersih layar khusus (screen cleaner).

Atau, sebagai alternatif lain kamu juga dapat membuat solusi pembersih layar sendiri sedari awal. Yang kamu butuhkan adalah sebuah botol semprot kecil, 8 ounce (sekitar 250 ml) alkohol gosok 70 persen, dan 250 ml air sulingan. (Pastikan bahwa itu air sulingan. Karena Air keran biasa dapat meninggalkan residu). Campuran antara cuka putih dan air suling dengan perbandingan 50-50 juga bisa bekerja, jika kamu ingin menggunakan hal-hal yang berbau organik dan tidak keberatan dengan baunya.

Gunakan cutton bud atau tusuk gigi untuk membersihkan

Kedua benda ini bisa digunakan untuk menjangkau celah-celah kecil di antara kaca yang menutupi layar dan bagian rangka lain yang berceruk yang menyimpan banyak kotoran dan bakteri. Kamu bisa menggunakan tusuk gigi kayu polos kecil untuk menggali cerukan-cerukan di bagian bodi ponsel untuk membersihkan bagian-bagian yang sulit dijangkau. Dan ketika sudah selesai, usapkan kembali cutton bud kering melalui celah-celah tadi untuk membersihkan sisa debu. Untuk pekerjaan yang lebih berat, kamu dapat mengambil kapas lembut, celupkan ke dalam larutan pembersih dan putar-putarkan di sekitar area lensa kamera dan bagian lain dari rangka smartphone. Lakukan dengan teliti, tetapi juga dengan bersikap lembut; karena kamu tentu tidak ingin secara tidak sengaja menggores ponselmu.

Pertimbangkan untuk membeli UV sanitizer

Jika kamu benar-benar phobia akan kuman, kamu juga bisa berinvestasi untuk membeli perangkat yang akan membunuh kuman menggunakan sinar UV. Kamu bisa mencoba membelinya di toko online. Namun sejujurnya, membunuh kuman dengan menggunakan sinar UV hanyalah bersifat sementara, dan kamu belum bisa memusnahkan hingga ke akar.

Jangan lupa pula untuk membersihkan headphone juga

Jika kamu memilih menggunakan UV sanitizer seperti yang sudah disebutkan di atas, kamu cukup meletakkan ear bud mu di atasnya dan biarkan alatnya yang bekerja setiap beberapa hari sekali. Jika kamu tidak punya, kamu bisa mengelap ear bud menggunakan kain lembut yang sudah dibasahi dengan sedikit sabun cuci cair yang ringan dan dicampur dengan air.

Namun untuk membersihkan headphone, maka akan sedikit lebih rumit. Kamu bisa menggunakan larutan sabun cuci piring yang sama untuk mengelapnya secara keseluruhan. Jika headphone milikmu termasuk yang dilapisi dengan silikon, kamu dapat melepasnya dan membersihkan mereka secara terpisah dengan sikat gigi. Hal lain yang lebih serius adalah, kamu harus mencelupkan kapas di alkohol dan usapkan kapas tadi ke seluruh headphone. Kemudian biarkan headphone untuk benar-benar kering sebelum menggunakan mereka lagi.