≡ Menu

3 Aplikasi Data Backup Terbaik Untuk Android

Smartphone kini menjadi sebuah gadget yang sangat personal, yang biasanya mengandung banyak hal tentang kehidupan digitalmu. Lalu, bagaimana caramu untuk memastikan bahwa data-data pribadimu yang penting tetap aman? Jawabannya sangatlah sederhana : Backups. Yap! Dengan selalu membackup data, aplikasi, dan settingan di smartphonemu, akan menghindarkanmu dari kemumetan untuk mendaptkan semua data pribadimu kembali dalam kasus ponselmu tiba-tiba rusak, hilang, atau dicuri orang. Berikut ini akan kami ulas tiga aplikasi Android terbaik untuk data backup yang mungkin akan berguna menyimpan data pribadimu, saat suatu hari nanti kamu membutuhkannya:

aplikasi data backup terbaik

HELIUM

Tidak diragukan lagi, Helium adalah salah satu aplikasi Android untuk data backup yang paling intuitif dan kaya fitur. Bisa berfungsi baik pada perangkat yang sudah diroot ataupun tidak diroot, Helium menawarkan fungsi backup dan restore yang cepat dan bisa menyimpan semua datamu di memori card atau di PC. Jika kamu memutuskan untuk menggunakan Helium Plus, kamu juga bisa mendaptkan opsi untuk melakukan backup secara langsung ke platform Cloud seperti Dropbox, Box, atau Google Drive, penjadwalan update otomatis, dan bahkan sinkronisasi data dari satu perangkat ke perangkat yang lain, membuat Helium Plus menjadi pilihan yang bagus saat kamu berencana untuk berganti ke smartphone terbaru dan tidak ingin harus repot-repot menginstall kembali semuanya secara manual.

ULTIMATE BACKUP

Ultimate Backup adalah aplikasi bagus lain untuk membackup semua datamu. Selain itu, versi gratisan dari Ultimate Backup hadir dengan fitur yang sedikit lebih banyak dibanding Helium, seperti cloud backup (dimana hal tersebut hanya tersedia di dalam Helium versi berbayar). Namun aplikasi ini mungkin menghadapi beberapa pembatasan saat berjalan pada perangkat yang tidak diroot. Selain fungsi backup dan restore, Ultimate Backup juga hadir dengan fungsionalisasi task manager, yang memungkinkanmu untuk mendapatkan kontrol yang lebih baik atas setiap aplikasi yang berjalan pada perangkatmu.

TITANIUM BACKUP

Jika kamu merupakan pengguna dengan kekuasaan penuh dan mejalankan perangkat yang sudah diroot, maka Titanium Backup adalah aplikasi yang paling pas untuk membackup datamu. Telah menggabungkan semua fitur yang biasanya terdapat di aplikasi backup yang lain, Titanium backup juga hadir dengan berbagai opsi tambahan yang dirancang khusus untuk perangkat yang sudah diroot, seperti me-restore dari CWM atau TWRP backups, atau memuat elemen cache secara langsung ke ROM.