≡ Menu

4 langkah membuat aplikasi Android dengan iBuildApp

Sebagai sistem operasi terbuka, Android disebut-sebut menjadi salah satu mobile platform yang mengalami perkembangan tercepat sepanjang sejarah dunia. Bayangkan, operasi mobile besutan Google ini sudah mencatat pertumbuhan hingga 860 persen dalam setahun. Tidak hanya memiliki banyak pengguna, namun Android juga memberikan peluang yang besar dan terbuka bagi para pengembang yang ingin membuat aplikasi di Android. Apakah kamu ingin mencoba membuat sendiri aplikasi di Android, siapa tahu aplikasi tersebut akan mendulang banyak sukses dan diunduh oleh puluhan bahkan ratusan ribu orang di Play Store? Cara ini juga sangat pas bagi kamu yang ingin membuka usaha online dengan memanfaatkan aplikasi Android. Jika kamu masih bingung bagaiman cara membuatnya, berikut ini adalah 4 langkah mudah membuat sendiri aplikasi di Android:

4 langkah membuat aplikasi Android dengan iBuildApp
  1. Manfatkan software pembuat aplikasi yang tersedia

Saat ini, sudah banyak beredar beragam Tools yang bisa kamu manfaatkan untuk membuat aplikasi Android secara online. Tools yang paling popular dan banyak digunakan adalah iBuildApp. Dengan iBuildApp, kita bisa membuat aplikasi sendiri dengan dengan cepat, mudah, dan gratis. Selain itu, kita juga bisa memperluas dan menyebarkan aplikasi yang telah kita buat ke khalayak ramai dan melakukan perbaikan dan pembaruan konten yang ada didalamnya secara realtime.

Untuk membuat aplikasi, kita hanya akan membutuhkan HTML dan Java Script yang tersedia didalam program ini tanpa harus repot melakukan ‘coding’. Kita juga dapat membuat aplikasi dengan mengoptimalkan fungsi dan fitur yang ada dalam smartphone atau tablet berbasis Android seperti sensor, accelerometer, kompas, kamera, giroskop, bahkan phone book.

  1. Pilih template sesuai dengan aplikasi yang akan kamu buat

Kita tinggal mendaftarkan akun supaya bisa membuat aplikasi lewat iBuildApp secara gratis. Setelah selesai mendaftar dan login, kamu bisa memulai membuat aplikasi dengan mengklik fitur ‘Make Your Own App’. Dalam fitur ini, tersedai berbagai macam template yang bisa dipilih sesuai dengan tema aplikasi yang akan kamu buat, seperti Blogs and Magazine, Small business, Sports, Restaurant, dan Commerce. Ada template yang gratis, ada juga yang berbayar. Sebagai percobaan awal, ada baiknya kamu memilih yang versi gratisannya dulu.

  1. Desain sesuai dengan kebutuhan

jika kamu sudah menemukan template yang sesuai dengan tema aplikasimu, kini langkah selanjutnya adalah dengna menekan tombol Create App. Dalam fitur tersebut, kamu sudah bisa memasuki ruang desain dan menuangkan daya kreatifitasmu selayaknya developer professional. Kamu bisa menentukan background, manage navigation, set logo, manage content atau memilih splash screen. Jangan ragu-ragu untuk menggunakan fitur ini seoptimal mungkin, karena jika terjadi kesalahan, maka kamu bisa mengulanginya lagi dengan mudah.

  1. Publikasikan aplikasi buatanmu

Setelah semua proses selesai, jangan lupa untuk menekan tombol Save dan menamai aplikasi yang telah kamu buat. Jika kamu sudah rampung dalam memoles aplikasi buatanmu, dan sudah yakin akan hasilnya, kini saatnya kamu mempublikasikannya untuk dipajang diwebsite iBuildApp Store. Bagaimana, sangat mudah sekali bukan?

Jika kamu masih tetap bingung bagaimana cara memulainya dari mana, selain dengan menggunakan langkah-langkah diatas, kamu juga bisa mengikuti kursus online yang diselenggarakan oleh Google. Google telah bekerjasama dengan Udacity, sebuah organisasi yang terpercaya dalam menyediakan akses belajar melalui internet untuk siapa saja yang berminat. Lewat program kursus “Developing Android Apps: Android Fundamentals”, Google mengundang para pemuda dan orang-orang yang tertarik menjadi developer untuk mengikutinya.

Bagi para peserta yang bergabung dalam kursus ini, akan mendapatkan pelatihan langsung mengenai pengembangan aplikasi mobile secara umum serta pengembangan Android secara khusus dari Google Developer Advocate. Kita bisa mendapatkan materi baik berupan video, kuis, ataupun forum di Udacity. Tersedia juga dokumen-dokumen pembelajaran, contoh-contoh aplikasi serta video tutorialnya. Untuk dapat mengikuti kursus online ini, kamu harus membayar biaya sebesar USD 150 atau sekitar 1,6 juta per bulannya. Namun, Google terlebih dahulu memberikan kursus gratis selama 2 minggu. Untuk info lebih lanjut, silahkan kunjungi website resminya di http://www.udacity.com/course/ud853