≡ Menu

Cara Membuat Desain Jadwal Imsakiyah Ramadhan dengan Adobe Illustrator

Setelah kita share tutorial cara membuat kartu ucapan Ramadhan, pada kesempatan kali ini saya akan mencoba membuat membuat desain Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1436 H menggunakan Adobe Illustrator.

Cara Membuat Desain Jadwal Imsakiyah Ramadhan dengan Adobe Illustrator

File yang perlu disiapkan:

  • File Backround sesuai selera kamu
  • File ornament Ramadhan
  • Download Jadwal Imsakiyah dalam bentuk Microsoft Excel.

Setelah itu, buka Adobe Illustrator CS6 dan ikuti langkah selanjutnya berikut ini;

  1. Buat lembar kerja baru : Klik menu File – New. Atur lembar kerja dengan ukuran kertas folio (21,5 cm x 33 cm), orientasi portrait. Beri nama Jadwal Imsakiyah
  2. Buka file backround yang telah disiapkan : File – Open / Ctrl + O
  3. Drag backround ke lembar kerja
  4. Balik backround : Klik kanan – Transform – Reflect. Akan muncul tab seperti berikut
  5. Agar backround tidak mengganggu proses pengerjaan, lock backround tersebut, caranya : klik menu Object – sorot submenu Lock – pilih selection.
  6. Ketikkan judul menggunakan Type Tool yang ada di task bar
  7. Atur jenis, ukuran serta leading huruf menggunakan panel character. Untuk memunculkan panel tersebut, kita bisa menggunakan menu Window – Type – Character
  8. Beri warna hijau pada judul
  9. Pastekan teks judul ke bagian belakang : klik menu edit – paste in back ( Ctrl + B )
  10. Beri stroke warna kuning dengan ketebalan 7pt pada judul yang baru disalin
  11. Buat sub judul menggunakan Type Tool.
  12. Sejajarkan antara judul dan sub judul menggunakan Horizontal Align Center di panel Align.
  13. Copy jadwal di Microsoft Excel : Klik kanan – Copy (Ctrl + C)
  14. Pastekan jadwal di lembar kerja Adobe Illustrator : klik menu Edit – Paste (Ctrl + V)
  15. Atur ukuran agar sama seperti gambar di bawah ini
  16. Buka file ornament ramadhan lalu drag ke lembar kerja
  17. Atur peletakkan ornament seperti pada gambar
  18. Beri warna gradasi pada tulisan ramadhan.
  19. Copy tulisan ramadhan : klik menu Edit – Copy (Ctrl + C)
  20. Pastekan di belakang : Edit – Paste in Back (Ctrl + B)
  21. Beri stroke warna orange dengan ketebalan 4 pt

Supaya lebih mudah dalam memahami tentang cara membuat desain jadwal Imsakiyah Ramadhan ini, sebaiknya simak tutorial videonya di atas dengan seksama.