Apakah kamu pernah mengalami, kamu sedang mengetik sebuah email atau dokumen yang panjang di ponsel Androidmu, namun tiba-tiba kamu kehilangan semua datanya gara-gara terjadi aplikasi yang crash atau tidak sengaja memencet tombol delete? Jika iya, tentu hal ini akan sangat menjengkelkan bukan? Kalau di komputer desktop kita memiliki opsi untuk melakukan Undo atau Redo, lalu bagaimana dengan di ponsel Android?

Sudah kita ketahui, OS Android telah mengalami evolusi pesat selama beberapa tahun terakhir, namun 7 tahun semenjak peluncurannya, OS Android masih kehilangan beberapa fungsi dasar komputerisasi seperti Undo, Redo, dan Find & Replace, yang mana fungsi tersebut tergolong cukup umum pada komputer desktop selain opsi Copy Paste dan dimanfaatkan oleh jutaan orang hampir setiap harinya.
Namun kamu tidak perlu terlalu risau, karena kini telah hadir aplikasi menarik bernama Inputting + yang akan membantumu menyediakan fungsi Undo, Redo, Find & Replace pada ponsel Androidmu. Ingin tahu bagaimana cara kerjanya ? simak ulasan lengkapnya berikut ini :
Cara kerja Inputting +
Kamu bisa mendownload aplikasi Inputting + dari Google Play Store. Perlu dicatat juga, bahwa aplikasi ini hanya bisa dinikmati oleh pengguna Android versi Lollipop ke atas (marshmallow), dan bagi kamu yang menggunakan versi KitKat atau dibawahnya, maka kemungkinan besar tidak akan bisa melihat aplikasi ini muncul di Play Store. Setelah kamu menginstalnya, hal yang pertama kali harus kamu lakukan adalah untuk memberikan izin aksesibilitas kepada aplikasi tersebut. Pemberian izin sangat penting karena OS Android membatasi sebuah aplikasi untuk menarik lagi aplikasi lain kecuali telah diberikan izin untuk melakukannya. Dan aplikasi ini perlu izin sehingga bisa tersedia pada setiap layar untuk memudahkan akses saat kapan pun dibutuhkan.
Hal selanjutnya yang perlu kamu ketahui adalah kamu bisa mengakses fungsi yang bagus ini dari panel notifikasi atau dari bubble yang mengambang di layar. Jika kamu memilih bubble, maka kamu bisa menyesuaikan ukuran, warna, dan transparansinya. Bubble hanya akan muncul ketika kolom teks terbuka di layar. Aplikasi ini akan mencatat setiap perubahan yang kamu buat untuk sebuah bidang teks dan setiap kali kamu merasa ada kebutuhan untuk membatalkan sesuatu, kamu tinggal menekan pada gelembung kecil berwarna biru tersebut, dan kamu akan mendapatkan tombol undo dan redo. Gunakan masing-masing tombol untuk mengulang kembali dan menerima perubahan.
Cara kerja dari bubble Inputting + adalah bahwa ia akan menyimpan salinan semua yang kamu tulis atau kamu edit. Jadi bahkan jika kamu sudah menghapus teks tersebut, salinannya akan selalu disimpan dengan aman dalam bubble tadi. Dan berhubung segala sesuatu terjadi di latar belakang, maka tidak ada yang bisa mengalihkan perhatianmu kecuali kamu perlu melakukan undo / redo pada suatu teks.
Pada dasarnya, Inputting + dapat melakukan dua fungsi, yaitu undo / redo dan find and repalce ;
Undo / Redo :
Untuk melakukan fungi Undo /Â Redo, tekan pada tombol yang mengambang dan kamu akan melihat teks yang baru-baru ini kamu ketik di sana. Namun hal itu hanya akan menyimpan perubahan yang besar saja, sehingga kamu perlu untuk menekan lebih jauh untuk menemukan teks yang tepat. Hal keren lain adalah, ternyata aplikasi ini juga bisa bekerja antar aplikasi, sehingga sesuatu yang kamu tulis di Evernote bisa kemudian kamu gunakan di WhatsApp.
Find & Replace
Fungsi lain dari Inputting + adalah Find & Replace. Kamu bisa menemukan atau mengganti kata-kata tertentu di dalam teks yang sedang kamu edit.
Apakah aman ?
Bicara masalah menyimpan teks yang kita ketik, mungkin kamu pasti berpikir bahwa aplikasi ini akan melacak segala sesuatu yang kamu ketik dan kemungkinan juga akan melacak passwordmu juga (biasa disebut dengan istilah key logger). Dan bisa saja aplikasi ini akan mengirim data ke seseorang melalui internet. Tapi kamu tidak usah khawatir ! semua itu tidak akan terjadi, jadi santai saja. Karena yang pertama, aplikasi ini tidak akan menyimpan pasword. Hal itu membutuhkan izin yang benar-benar berbeda untuk bisa melihat password bagi suatu aplikasi yang tidak mendapat akses secara deafult. Namun jika kamu masih kurang yakin, kamu bisa menambahkan aplikasi lain dimana saat kamu memasukkan informasi pribadimu aplikasi tersebut akan mem-black list, sehingga Inputting + tidak akan bekerja saat aplikasi tersebut terbuka. Alasan kedua, Inputting + juga tidak memiliki akses koneksi internet. Apllikasi ini bekerja secara offline sepenuhnya. Jadi, tidak ada jalan untuk bisa mengirim data melalui internet.
Kelemahan dari aplikasi ini adalah, Inputting + tidak bisa bekerja di Web View sehingga aplikasi seperti Google Chrome tidak didukung.
Harga
Meski aplikasi Inputting+ bisa kamu unduh secara gratis di Play Store, namun aplikasi ini hadir dalam bentuk aplikasi In App Purchase. Dengan membayar sekitar 1 Dollar, kamu bisa mengaktifkan fitur inputting time line. Ini akan menyimpan semua teks yang kamu buat dan menyusunnya berdasarkan tanggal pembuatan. Secara default, aplikasi ini bisa menyimpan teks selama 30 hari terakhir.