≡ Menu

Cara Menggunakan Kabel DFC atau Kabel EDL Xiaomi

Setelah kemarin kita bejalar membuat kabel DFC Xiaomi, sepertinya tidak akan lengkap kalau kita tidak mempelajari cara menggunakan Kabel DFC atau Kabel EDL Xiaomi. Ibarat kita punya senjata tapi tidak bisa menggunakannya tentu akan kalah sebelum ‘perang’ dimuali. 🙂

Sebelum kita mulai pembahasan, pastikan agan sudah menginstall driver Qualcomm terlebih dahulu kecuali agan menggunakan minimal Windows 7 dan terkoneksi ke jaringan internet. Karena driver akan terdwonload dan install secra otomatis. Untuk PC yang tidak terkoneksi ke internet, bisa download driver Qualcomm dari http://bit.ly/2kWZTFy

OK langsung saja, untuk mempermudah dalam memahami cara menggunakan kabel DFC atau kabel EDL Xiaomi di sini kami akan memberikan tiga contoh.

  1. Contoh yang salah

Koneksikan HP ke PC dengan kabel USB, setelah konek baru menggandengkan kabel Hitam dan Hijau atau baru menekan tombol saklar (untuk kabel EDL yang dilengkapi dengan tombol saklar)

  1. Contoh yang kurang tepat

Koneksikan HP ke PC dengan kabel USB sambil menggandengkan kabel Hitam dan Hijau. Setelah melepas kabel hitam dan hijau kemudian digandengkan lagi. Di sinilah kurang tepatnya, seharusnya setelah melepaskan antara kabel Hitam dan Hijau kita tidak boleh menggandengkan lagi, tapi tunggu beberapa saat sampai HP terbaca oleh PC secara sempurna.

  1. Contoh yang benar

Menggandengkan Kabel hitam dan Hijau dulu (atau menekan tombol switch/ saklar), kemudian koneksikan HP ke PC dengan kabel USB. tunggu beberapa saat, setelah itu baru lepaskan kabel Hitam dan Hijau yang kita gandengkan pertama kali tadi. Tidak lama setelah kita melepas kedua kabel tersebut, PC akan mendeteksi device baru yang tidak lain adalah Qualcomm HS-USB QD-loader 9008.

Sebagai contoh untuk mempermudah, di sini kami sudah siapkan Xioami Redmi Note 3 Pro yang matot dan terdeteksi 900E (bukan 9008) di device manager PC. Untuk mengatasi hal ini kami gunakankabel DFC, langsung saja simak video tutorialnya berikut ini.

Catatan:

Kabel DFC ini tidak hanya digunakan untuk Xiomi saja, namun bisa juga untuk smartphone atau Android dengan chipset Qualcomm.