≡ Menu

Cara Screenshot di Komputer Windows

Setelah membahas cara screenshot untuk semua HP Android, kita lanjutkan pada pembahasan cara screenshot di komputer atau lapotop. Tujuan mengambil gambar di layar komputer kurang lebih sama dengan tujuan mengambil gambar layar di Android.

Cara Screenshot di Komputer Windows

Jauh sebelum bergelut dengan Android, saya sudah sering men- screenshot di komputer. Tidak hanya screenshot saja yang saya lakukan, bahkan screen recording (merekam aktifitas layar komputer). Tujuannya tidak lain untuk membuat tutorial sesuai dengan judul blog saya, yakni alltutorial.net.

Untuk cara screenshot di komputer, kita bisa dengan mudah melakukannya tanpa harus menginstall aplikasi screenshot tertentu. Lalu bagaiman caranya? Pasti penasaran kan, untuk itu langsung saja simak langkah-langkahnya berikut ini;

  1. Pada bagian atas kanan, tekan tombol Print Screen SysRq, kadang juga disebut PrtSc SysRq.
  2. Dengan menekan tombol ini, secara otomatis system Windows membaca (mengcopy) gambar layar komputer. Karena demikian, kita cukup mem-paste-nya.
  3. Kamu bisa mem-paste di Microsoft Word, Paint dan lain sebagainya.
  4. Saya rekomendasikan untuk mem-paste di Paint jika memang kita membutuhkan hasil screenshot berupa file gambar, seperti JPG, BMP dan lain sebaginya.
  5. Cukup klik Start pada Windows, lalu ketikkan Paint, maka dengan mudah kamu akan menemukan aplikasi Paint yang memang merupakan aplikasi bawaan dari Windows.
  6. Selain itu, kita bisa mem-paste di Coreldraw. Bahkan kamu bisa langsung mengeditnya. Misalnya dengan menambahi tulisan teks timbul atau mencrop gambar tersebut. Namun, hasil dari foto tersebut nanti akan berupa file Corel draw (ekstensi .cdr). Untuk itu, kita perlu tahu cara merubah file CDR ke JPG.
  7. Jika memang tujuannya adalah mengedit secara detail hasil screenshot tersebut, cukup paste di Adobe Photoshop dan kamu bisa melakukan kreasi editing foto di sana. Namun, hasil editing akan berupa file PSD, bukan JPG. Untuk itu, kamu harus tahu bagaimana cara merubah file PSD menjadi JPG atau PNG.

Untuk mempermudah tentang cara screenshot di komputer, berikut ini saya sertakan contohnya.

Dengan sedikit kreasi tanpa aplikasi screenshot, kita bisa mengambil gambar yang ada di layar komputer, bahkan langsung bisa melakukan editing hasilnya dengan aplikasi yang saya sebutkan di atas tadi. Demikian semoga bermanfaat.