Halo juragan, jumpa lagi dengan kami dari alltutorial.net. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas masalah test point Xiaomi Redmi 2 yang mengalami brick atau matot dan tidak terdeteksi oleh PC atau terdeteksi 9006 di PC. Sebagaimana kita ketahui, jika tidak terdeteksi oleh PC maka kita tidak bisa melakukan flashing. Begitu juga jika terdeteksi 9006 di PC kita tidak bisa melakukan flashing dengan Mi Flash.
Terdeteksi 9006 di PC sebenarnya bisa dilakukan flashing dengan HDD RAW, hanya saja jenis file RAW untuk Xiaomi Redmi 2 tentu sangat jarang sekali. Jadi kita mesti melakukan backup file RAW dari Redmi 2 yang masih nyala normal. Karena sulitnya cari file jenis RAW, untuk itu kita lakukan test point pada Redmi 2, berikut langkah-langkahnya;
Tool dan file yang perlu dipersiapkan
- Pertama kita butuh driver Qualcomm yang bisa didownload dari blb, lalu install
- Kabel USB biasa
- PC dengan system operasi 64 bit atau 32 bit asalkan pakai miflash terbaru
- Pingset untuk menghubungkan dua titik test point
Cara Test point Xiaomi Redmi 2
- Buka casing belakang, lalu buka penutup atau tulangan dari Redmi 2 bagian belakang. Saya anggap terkait hal ini sudah bisa, jadi skip saja tutorialnya.
- Untuk Redmi2 memiliki dua titik test point, masing-masih test point memiliki dua titik. Jadi totalnya ada empat titik.
- Titik test point yang pertama berada di atas slot simcard bagian kiri. Lihat gambar berikut ini;
-
- Titik test point yang kedua berada di sebelah kiri. Lihat gambar berikut ini;
-
- Hubungkan kedua titik tersebut (pilih salah satu, test point yang pertama atau kedua) dengan menggunakan pingset atau sejenisnya. Setelah terhubung, konek ke PC dengan kabel USB.
- Setelah konek ke PC, lepaskan atau angkat pingset tersebut dan tunggu beberapa saat, maka di PC akan terbaca device baru yakni 9008.
- Setelah terbaca 9008, kita tinggal melakukan flahing seperti biasa, jika masih bingung, anda bisa baca tutorialnyad di sini.
Untuk mempermudah tentang cara test point Xiaomi Redmi 2, berikut ini kami sertakan panduan berupa tutorial videonya
Catatan:
Test point ini merupakan jalan terakhir jika memang menggunakan kabel EDL atau DFC tidak work (tidak terbaca 9008 di PC)