Era jaringan 4G LTE akan segera tiba. Secara komersial, seluruh operator seluler sudah membuka layanan untuk jaringan 4G LTE. Meskipun hal ini belum merata, hanya tertentu di kota-kota besar. Namun, 4G LTE ini akan segera merambah ke berbagai kota-kota lain.
Tentunya kelebihan jaringan 4G LTE ini ada pada akses internet yang lebih cepat dan stabil. Seperti diketahui, selama ini kita hanya menggunakan layanan 3G atau 3.5G dengan kecepatan maksimal hanya belasan Mbps, tapi kalau 4G LTE bisa mencapai puluhan Mbps lho.
Menurut teori kecepatan 4G LTE bisa mencapai 100 Mbps atau lebih, pada parktek dilapangan untuk mencapai 40 Mbps bukanlah suatu yang mustahil. Dengan kecepatan tinggi seperti ini, tentu sangat lancar dan stabil untuk streaming ataupun download beberapa aplikasi game yang gede. Kabar gembiranya adalah beberapa operator sudah menyatakan tarif 4G LTE ini sama dengan 3G yang selama ini kita pakai.
Untuk mengimbangi layanan 4G LTE yang kian hari kian gencar, berikut ini kami ulas daftar smartphone 4G LTE dengan harga sejutaan;
Smartfren Andromax Q, R, Qi, dan Ec
Smartfren meluncurkan produk ponsel 4G LTE secara bersamaa. Yakni, Andromax Q, Andromax Qi, Andromax R, dan Andromax Ec. Dari bebrapa jajaran ponsel smartfren 4G LTE, bisa dibilang Andromax Ec adalah yang termurah hanya dibanderol 1 juta, bahkan bila dibandingkan dengan smartphone 4G lainnya. Meskipun demikian, bukan berarti smartphone ini dibuat asal-asalan. Kameranya sudah dilengkapi dengan flash dan kamera wide untuk bagian depan, jadi sangat pas mantap untuk berselfie ria.
Lenovo A6000 plus
Tipe ini sebenarnya sama dengan Lenovo A6000 generasi sebelumnya. Hanya ada penambahan RAM, yakni menjadi 2GB. Selain 4G yang ditawarkan, A6000 plus yang dibanderol 1.8 juta ini mempunyai kualitas layar dan kamera yang tajam. Audionya juga nendang berkat penambahan Dolby Audio di dalamnya.
OS : Android KitKat | Layar : 5 inch | Resolusi : 720×1280 | Prosesor : Qualcomm Quad core 1.2 GHz | RAM : 2 GB | Internal : 16 GB | Baterai : 2.300 mAh | Kamera utama : 8 MP | depan : 2MP