≡ Menu

Daftar smartphone Dual-core 1 jutaan dengan kamera bagus

Dengan semakin berkembangnya dunia teknologi, kini gadget bisa kita peroleh dengan harga yang semakin terjangkau. Lihat saja pada beberapa tahun yang lalu, dengan budget sejutaan, kita hanya bisa memperoleh ponsel tanpa adanya sistem operasi dan kemampuan jaringan internet yang lemot. Lain halnya saat ini, dengan dana yang sama, kita bisa memperoleh smartphone dengan seabrek fitur seperti kamera yang bagus, internet yang makin cepat, dan desain yang makin menarik. Aplikasinya juga makin lengkap, dan kebanyakan bisa diperoleh dengan gratis. Kualitas layarnya juga makin tajam dan cemerlang dengan ukuran yang semakin lega.

Jadi, jika kamu memiliki dana sekitar satu sampai dua juta, maka smartphone apa saja yang bisa kamu jadikan rekomendasi untuk menjatuhkan pilihan? Berikut adalah beberapa diantaranya:

Daftar smartphone Dual-core 1 jutaan dengan kamera bagus
  1. HTC Desire 300

Dibanderol dengan harga Rp. 1.850.000, HTC Desire 300 menawarkan tampilan antarmuka yang komplit dan fungsional. Smartphone yang juga dikenal dengan nama HTC Zara mini ini mampu tampil beda diantara smartphone Android yang lain. Selain itu, kameranya juga sudah menggunakan resolusi sebesar 5MP.

Spesifikasi HTC Desire 300

Dimensi Panjang: 131.8  mm | Lebar: 66.2 mm | Tebal: 10.1 mm
Berat 120 g
Baterai Li-Ion 1650 mAh
Display 4.3 inches, TFT capacitive touchscreen, 16M colors, 480 x 800 pixels
Sistem Operasi Android OS, v4.1.2 (Jelly Bean)
Prosesor Qualcomm MSM8225 Snapdragon S4 Play, Dual-core 1 GHz Cortex-A5
RAM 512 MB
Multimedia Kamera 5 MP auto focus | VGA
Konetivitas Bluetooth v4.0 A2DP, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot
Memori Internal: 4 GB, Eksternal: MicroSD up to 32 GB

 

  1. LG L70 Dual

Memiliki keunggulan pada segi kinerjanya yang semakin gesit, LG L70 dibekali dengan prosesor Qualcomm Dual-core 1.2 GHz serta ditopang dengan memori RAM yang cukup besar, 1 GB serta pengolah grafis Adreno 302. akses internetnya pun tergolong cepat. Smartphone ini bisa didapatkan dengan harga Rp.1.975.000,-

Dimensi Panjang: 127.2   mm | Lebar: 66.8 mm | Tebal: 9.5 mm
Berat 126.6 g
Baterai Li-Ion 2100 mAh
Display 4.5 inches, IPS LCD, 480 x 800 pixels, ~207 ppi
Sistem Operasi Android OS, v4.4.2 (KitKat)
Prosesor Qualcomm MSM8210 Snapdragon 200, Dual-core 1.2 GHz Cortex-A7
RAM 1 GB
Multimedia Kamera 5 MP, 2592 Ñ… 1944 pixels, autofocus, LED flash | VGA
Konetivitas Bluetooth v4.0 A2DP, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
Memori Internal: 4 GB, Eksternal: MicroSD up to 32 GB

 

  1. ASUS Zenfone 4

Asus Zenfone sempat menjadi buah bibir lantaran dilengkapi teknologi kamera Pixel Master yang mampu memotret dalam kondisi minim cahaya alias low light. Selain itu, smartphone ini juga dibekali dengan prosesor dual-core unggulan, Intel Atom Z2520. harganya pun sangat terjangkau, hanya Rp. 1.300.000,-

Spesifikasi ASUS Zenfone 4

Dimensi Panjang: 124.4 mm | Lebar: 61.4 mm | Tebal: 6.3-11.2 mm
Berat 115 g
Baterai Li-Po 1200/1600 mAh
Display 4.0 inches TFT, 480 x 800 pixels, ~233 ppi
Sistem Operasi Android OS, v4.3 (Jelly Bean), bisa upgrade v4.4.2 (KitKat)
Prosesor Qualcomm MSM8210 Snapdragon 200, Dual-core 1.2 GHz Cortex-A7
RAM 1 GB
Multimedia Kamera 5 MP, 2592 Ñ… 1944 pixels, autofocus
Konetivitas Bluetooth v4.0 A2DP, EDR, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
Memori Internal: 4/8 GB, Eksternal: MicroSD up to 64 GB

*Lanjutannya, klik page 2 yang ada di bawah