≡ Menu

Harga & Spesifikasi BlackBerry Z3 (BlackBerry Jakarta)

Setelah diumumkan pada bulan Februari 2014, BlackBerry Z3 begitu menyita perhatian dunia, tak terkecuali Indonesia. Bahkan ibu kota Indonesia, yakni Jakarta dijadikan nama untuk BlackBerry Z3 tersebut, mereka menyebut “BlackBerry Jakarta Edition” atau “BlackBerry Jakarta”. Dengan adanya nama khusus ini, bisa ditebak bahwa BlackBerry Z3 secara eksklusif ditargetkan untuk pasar Indonesia.

BlackBerry Z3 ini dibanderol dengan harga 2,2 juta, merupakan harga yang bersahabat dengan pangsa pasar Indonesia. Meski tergolong murah, namun spesifikasi BlackBerry Z3 ini sangat bagus dan terkesan smartphone high class. Jadi pantas jika BlackBerry Z3 ini merupakan smartphone yang banyak diburu. Penasaran, berikut simak ulasan dan spesifikasi BlackBerry Z3;

Harga & Spesifikasi BlackBerry Z3

Desain BlackBerry Z3

Tampilan kotak berwarna hitam dengan dimensi 140x 72,8x 9,26 merupakan ciri khas dari BlackBerry Jakarta ini. Bentuk body-nya yang sangat stylis dengan disertai tombol khusus untuk mengontrol suara, tombol on/off, dan tombol diam, semakin membuat BlackBerry Z3 ini terasa istimewa. Sedangkan ukuran layarnya, BlackBerry Z3 menyematkan layar touchscreen ukuran 5 inch dengan resolusi qHD 540 x 960.

Performa BlackBerry Z3

Dengan menggunakan prosesor dual Core 1.2 GHz Qualcomm MSM8230, didukung dengan RAM 1,5 GB dan sistem operasi BlackBerry 10, membuat kinerja BlackBerry Z3 ini cukup cekatan. Memori internalnya sudah mencapai 8 GB dan bisa ditambah dengan memori ekternal MicroSD upto 32 GB. Jadi tidak usah khawatir akan kehabisan stroge untuk menampung file mulitimedia dan beberapa file yang kamu butuhkan.

BlackBerry Z3 ini sama dengan beberapa smartphone Android terbaru seperti Motorola Moto E, Sony Xperia T2 Ultra, Lenovo Vibe Z dan lainnya yang mengusung unibodi, yakni baterai menyatu dengan casing dan tidak bisa dilepas. Dengan kapasitas 2500 mAh memungkinkan smartphone ini bisa bertahan 15 jam untuk call, 10 jam untuk pemutaran musik, dan 8 jam untuk menikmati video.

Dari segi kamera, BlackBerry Z3 menggunakan kamera utama 5 MP dilengkapi dengan autofocus, LED, dan 5 kali zoom. Kamera depannya yang mencapai 1.1 MP sudah cukup bagus untuk digunakan foto selfie.

Aplikasi bawaan BlackBerry Z3

BlackBerry Z3 sudah dilengkapi dengan aplikasi bawaan yang cukup banyak dan menarik, seperti aplikasi untuk memutar musik, video, viewer gambar, editing foto, BBM, BBM Video, BlackBerry world, facebook, twitter, linkedIn, foursquare, game, YouTube, Peta/ Navigasi, dan masih banyak lagi.

Harga & Spesifikasi BlackBerry Z3

 Harga  Rp. 2.199.000
 Jaringan  Tri band UMTS/HSPA+ 1, 2, 8 | Quad band GSM,GRPS/EDGE
 Dimensi  Panjang: 140 mm | Lebar: 72,8 mm | Tebal: 9,26 mm
 Berat  164 g
 Baterai  2500 mAh Non-removable
 Display  5 Inch qHD 540 x 960 24 bit warna
 Sistem Operasi  BlackBerry 10 OS
 Prosesor  Dual Core 1.2 GHz Qualcomm MSM8230
 RAM  1,5 GB
 Multimedia  Kamera 5 MP auto focus | 1,1 MP
 Konetivitas  Bluetooth, WLAN 802.11 b/g/n
 Memori  Internal: 8 GB, Eksternal: MicroSD up to 32 GB
 Sumber: www. blackberry.com