Tentu kamu pernah mengalami, saat kamu mendaftarkan ponsel barumu, atau mencoba menjual ponselmu yang lama, kamu pasti ditanyai tentang berapa nomer IMEI ponselmu? Atau kamu menghadapai masalah Invalid IMEI saat kamu baru saja melakukan flash atau hard reset ponsel yang bootloop, sehingga tidak bisa melakukan panggilan atau mengirim SMS. Lalu, apa sebenarnya nomer IMEI itu, dan mengapa itu sangat penting?
IMEI yang merupakan singkatan dari International Mobile Statron Number adalah sebuah nomer unik yang didaftarkan bagi setiap ponsel yang dijual melalui jalur resmi. Nomer ini sangat berguna jika kamu kehilangan ponselmu, atau ponselmu dicuri orang. Polisi biasanya menyarankan untuk menyebutkan nomer IMEI ponselmu saat melaporkan ponselmu yang dicuri, lalu biasanya nomer ponselmu bisa diblokir dalam mengakses jaringan atau menempatkan panggilan yang menggunakan nomer IMEI tersebut ke dalam daftar hitam (black list).
Dan yang perlu dicatat adalah, nomer IMEI juga berkaitan dengan slot kartu SIM. Sehingga jika ponselmu menggunakan dual SIM, maka ponselmu juga akan memiliki dua nomer IMEI. Sama halnya dengan tablet yang bisa digunakan untuk koneksi seluler, maka juga akan memiliki nomer IMEI. Inilah yang membuat mengapa nomer IMEI sangat penting dalam situasi darurat. Dan jika perangkatmu sudah bisa diketahui lokasinya, maka kamu bisa menggunakan nomer IMEI untuk membuktikan bahwa ponsel itu adalah milikmu.
Lalu, dimana letak nomer IMEI itu? Berikut adalah cara untuk mengetahui dimana letak nomer IMEI ponselmu:
Jika ponselmu masih ada padamu
Menggunakan kode USSD
Ini merupakan metode termudah untuk emnemukan nomer IMEI ponselmu. Kabar baik mengenai metode ini adalah hal tersebut lebih kurang bisa untuk universal. Metode ini bisa berhasil pada hampir semua jenis ponsel baik future phone atau smartphone, jadi cobalah metode ini sebelum kamu mencari kwitansi pembayaran ponselmu. Caranya adalah :
- tekan *#06# pada ponselmu.
- Nomer IMEI akan ditampilkan di layar ponselmu. Kamu sebaiknya mencatatnya disuatu tempat yang aman atau mengambil screenshot-nya.
Melihat di bodi ponsel
Biasanya pada ponsel yang memiliki baterai yang bisa dilepas (removable battery), nomer IMEI dicetak di bagian dalam ponsel, tepatnya dibawah baterai saat kamu melepas baterainya. Jika ponselmu adalah merek iPhone 5 atau yang lebih baru, IMEI terukir di panel belakang. Kamu cukup membaliknya untuk mengetahuinya. Jika ponselmu iPhone 4 atau yang lebih lama, nomer IMEI dicetak di tray SIM card.
Memeriksa menu Setting
Pada ponsel Android, pergi ke menu Setting > About > IMEI untuk melihat nomer IMEI. Tekan Status dan gulir ke bawah untuk melihat secara detil informasi IMEI.
Pada ponsel iPhone, tekan Setting > General > About dan cari tentang IMEI.
Saat ponselmu tidak ada padamu
Lihat dashbook atau nota pembayarannya
Pada kardus wadah ponsel dan nota pembayaran akan tertulis nomer IMEI diatasnya, dimana hal itu menjadi alasan bagus mengapa kamu harus tetap menyimpannya dengan aman bukannya membuangnya. Simpan baik-baik dashbooknya, karena itu akan sangat berguna saat kamu perlu memeriksa IMEI, atau kamu ingin menjual lagi ponselmu suatu saat nanti. Nomer IMEI akan ada di stiker yang ada disisi kardus.
Pengguna Android
Bagi pengguna Android, kamu bisa mengecek nomer IMEI perangkatmu, bahkan saat kamu kehilangan ponselmu. Metode ini akan berguna saat kamu kehilangan ponselmu dan sudah tidak menyimpan wadah dashbooknya lagi. Caranya :
- Log in ke Google Dashboard meggunakan akun Google yang terkait dengan ponsel Androidmu.
- Klik Android, yang ada disamping logo robot hijau.
- Ini akan mengungkap daftar perangkat yang terdaftar pada akun tersebut, lengkap beserta nomer IMEI nya.