Smartphone yang bagus buat selfie menjadi incaran bagi mereka yang gemar memotret diri. Selfie seolah-olah sudah menjadi rutinitas yang biasa dilakukan oleh semua lapisan masyarakat di era smartphone sekarang ini. Maka dari itu, seluruh vendor saling bersaing menawarkan smartphone dengan keunggulan di bagian kameranya, terutama kamera depan yang lazim digunakan untuk selfie. Saat ini banyak smartphone yang sudah dibekali kamera depan bukan hanya sebesar 2 MP saja, namun malah ada yang mencapai 5 hingga 8 MP. Salah satunya adalah Sony Xperia. Ingin tahu spesifikasi lengkap mengenai smartphone besutan Sony ini? Berikut adalah ulasan selengkapnya:

Desain & Layar
Desain dari C3 tidak berbeda jauh dengan kebanyakan smartphone Sony yang lain, sangat kental dengan bentuk kotaknya, namun memiliki perbedaan mencolok dengan adanya beberapa tombol fisik di bagian kiri dan kanan. Smartphone ini tergolong smartphone yang umum, bukan tipe smartphone tahan air dan debu seperti halnya Sony Xperia Z2 atau Sony Xperia T2 Ultra. So, hati-hati menggunakannya di area yang basah atau berair.
Untuk layarnya, memiliki ukuran yang sangat lega, 5.5 inchi dan sudah menggunakan teknologi IPS LCD serta Triluminos display, sehingga sangat nyaman untuk aktivitas multimedia. Meski layarnya belum dilindungi oleh Corning Gorilla Glass, namun Sony sudah membuat perlindungan layar yang cukup kuat.
Kinerja
Berbekal prosesor Qualcomm MSM8926 Snapdragon 400 Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 dan ditopang 1 GB RAM serta GPU Adreno 305, kinerja dari C3 mendapatkan hasil yang cukup baik saat diuji dengan AnTuTu benchmark dengan perolehan 17.646. Saat diuji langsung memainkan game berskala berat pun, tidak terjadi lag yang begitu berarti.
Baterainya memiliki kapsitas yang lumayan besar, 2500 mAh. Untuk pemakaian yang intens seperti bermain game, chatting, menonton film dan browsing, baterai bisa bertahan mulai pagi hingga sore. Baterainya juga tidak mudah panas untuk pemakaian yang lama.