≡ Menu

Spesifikasi dan Harga Evercoss Winner Y Star

Salah satu vendor smartphone lokal, yaitu Evercoss kembali meramaikan pasar smartphone low – end dengan merilis smartphone terbarunya bertajuk Evercoss Winner Y Star. Salah satu keunggulan dari smartphone ini adalah sudah digunakannya sistem operasi terbaru dari Android Nougat v7.0. Dengan demikian, smartphone Evercoss Winner Y Star menjadi smartphone Evercoss pertama yang menerapkan sistem operasi Android Nougat v7.0.

Spesifikasi dan Harga Evercoss Winner Y Star

Dirilisnya Evercoss Winner Y Star ke pasar low – end atau kalangan bawah tentu membuka peluang bagi konsumen yang ingin merasakan sensasi Android Nougat namun hanya mempunyai dana terbatas. Nah, buat anda yang sudah tak sabar ingin mengetahui detail spesifikasi dari smartphone ini,  berikut ulasan selengkapnya.

Spesifikasi Evercoss Winner Y Star

  • Desain bodi

Meskipun belum menggunakan bodi full metal, namun Evercoss Winner Y Star mampu tampil menawan berkat desain bodi yang mengkilat dan elegan. Sementara itu di bagian depan kita juga dapat melihat smartphone ini menggunakan layar selebar 5 inch dengan resolusi HD 720 x 1280 piksel kerapatan 294 ppi.

Memang, resolusi layar Evercoss Winner Y Star masih terbilang standar. Untungnya kelemahan ini mampu ditutupi berkat adanya teknologi layar IPS LCD Capacitive touch screen yang membuatnya semakin bekerja maksimal. Selain itu Evercoss juga membekali smartphonenya kali ini dengan fitur interface buatan mereka sendiri yang bernama VOS UI.

Layar milik Evercoss Winner Y Star ini juga dilengkapi dengan sistem proteksi Hard Glass screen untuk melindunginya dari goresan benda tajam.

  • Software dan hardware

Dapur pacu yang dimiliki Evercoss Winner Y Star juga terbilang cukup bagus di kelasnya. Menurut sumber yang terpercaya, Evercoss Winner Y Star akan mengusung Prosesor Quad – core 1.1 GHz Cortex – A53 serta ditopang oleh RAM 2 GB. Selain kedua spesifikasi tersebut, belum diketahui komponen lain dari Evercoss Winner Y Star seperti kartu grafis dan lain – lainnya.

Namun secara keseluruhan performa Evercoss Winner Y Star sudah terbilang lebih baik dari para pendahulunya karena smartphone terbaru dari Evercoss ini telah menggunakan sistem operasi terbaru dari Android yaitu Android Nougat v7.0.

*Lanjutannya, klik page 2 yang ada di bawah