≡ Menu

Tips merawat smartphone agar awet & tidak gampang hang

Saat ini, teknologi telekomunikasi semakin berkembang pesat. Hampir semua orang sudah menggunakan ponsel pintar alias smartphone dalam menunjang kebutuhan berkomunikasi dan juga sebagai gaya hidup mereka. Model smartphone yang kebanyakan berupa layar sentuh, sangat rentan sekali terkena goresan ataupun pecah. Begitu juga dengan teknologi Android yang digunakannya, terkadang gampang sekali hang. Lalu, bagaimana solusi untuk mengatasinya? Berikut ini adalah beberapa tips mudah merawat smartphone dan cara menghindari hang :

Tips merawat smartphone agar awet & tidak gampang hang

Tips merawat smartphone agar awet

Yang harus dilakukan:

  • Pilih smartphone yang sudah dilindungi oleh pelindung layar seperti Corning Gorilla Glass atau Rhino Screen.
  • Jika tidak dilengkapi pelindung layar, berikan anti gores pada layar ponsel.
  • Berikan pula aksesori pelindung tambahan seperti casing yang kuat, ataupun kantong kedap air.
  • Rajinlah membersihkan ponsel secara teratur dari debu, dan usahakan jangan sampai terkena air.
  • Gunakan tisu  atau kain yang lembut untuk membersihkan layar yang kotor.

Yang harus dihindari:

  • Jangan memakai kuku saat akan mengetik atau men-tap layar, gunakanlah ujung jari-jari.
  • Jangan sampai terkena sinar matahari langsung.
  • Sebisa mungkin hindarkan ponsel dari benda yang mengandung magnet seperti TV, kulkas, tape, atau lainnya.
  • Jangan sambil memakai ponsel saat mengisi ulang baterai. Pastikan ponsel dalam kondisi standby atau mati.

Tips agar ponsel tidak mudah hang

  • Saat akan keluar dari suatu aplikasi, lakukanlah secara perlahan, jangan terlalu cepat. Berikan waktu loading yang cukup bagi ponsel agar tidak bekerja terlalu berat.
  • Jangan terburu-buru memakai ponsel sesaat setelah booting. Beri waktu untuk dapat membaca semua file dengan lengkap.
  • Periksa memori internal, jangan sampai terlalu penuh. Pasanglah aplikasi cache cleaner untuk membersihkan file-file sampah (cache) yang tidak terpakai.
  • Sebisa mungkin, pindahkan aplikasi ke micro SD agar memori tidak terlalu penuh. Jika terpaksa, hapus atau uninstall aplikasi-aplikasi yang tidak terlalu penting dan menguras memori.
  • Tutuplah aplikasi yang sedang berjalan sebelum berpindah ke aplikasi yang lain. Seringkali aplikasi yang sudah tidak dipakai, masih berjalan dibalik layar (back ground), hal ini tentu akan memberatkan kinerja smartphone.
  • Jangan gunakan tombol ‘home’ saat akan menutup aplikasi, karena hanya akan menyembunyikan aplikasi tersebut dari layar, tetapi sebenarnya masih berjalan di balik layar.
  • Jika ingin keluar dari aplikasi, gunakanlah tombol ‘back’ atau ‘exit’. Karena jika aplikasi masih berada dibalik layar, RAM masih tetap terpakai, sehingga menyebabkan ponsel terasa lemot saat akan membuka aplikasi lainnya. Prosesor juga terus bekerja, sehingga menguras daya baterai dan ponsel cepat panas.

Itulah beberapa tips agar smartphone yang Anda miliki bisa tetap awat dan tidak gampang hang. Semoga bermanfaat!