Sudah tahu jenis-jenis web banner?. Saatnya kita mencoba membuat banner statis dengan corel draw. Cara membuatnya sangat mudah kok, yang penting ada kemauan pasti ada jalan. 🙂
Dalam hal ini saya akan membuat desain banner dengan ukuran 728 x 90 pixel seperti terlihat pada contoh di atas. Berikut langkah-langkahnya;
- buka corel draw 11, kamu juga bisa pakai corel draw versi di atasnya.
- dengan rectangle tool, buat kotak persegi panjang dan ganti ukuran menjadi 728 x 90
-
- pada garis vertical bagian kiri tarik dengan menggunakan shape tool (Lihat gambar no. 3). Atau kamu juga bisa gunakan metode trim dengan bantuan objek segitiga sebagai pemotongnya.
- kasih warna campuran black CMYK dan sky blue pada background banner. Caranya; pilih fountain fill dialog (F11)
-
- buat efek shadow atau sebuah bayangan pada bagian kiri dari background banner tersebut. Caranya; drag sedikit background banner ke arah kiri dan ke bawah, tahan klik kirinya baru klik kanan. Maka akan ada duplikat objek (kasih warna abu-abu pada duplikat objek ini), tekan Shift + pg dn (page down) untuk menempatkan hasil duplikat di bagain bawah. Kemudian edit dengan shape tool sehingga menjadi bayangan seperti terlihat pada contoh banner di atas.
-
- gandakan banner dengan menggunakan Interactive contour tool dan pastikan settingnya seperti keterangan gambar di bawah ini.
-
- klik kanan – plih break contour group apart
-
- klik kanan pada warna putih untuk membuat sebuah garis putih. klik pada bagain atas untuk menghilangkan warna fiil
-
- pilih Outline tool dan seting seperti gambar di bawah ini
-
- dengan Text tool, gunakan untuk mengetik kata sepeti contoh di atas atau sesuai dengan selera kamu. Untuk desain tulisan alltutorial.net, kamu bisa baca tutorialnya pada artikel ‘cara membuat desain tulisan seperti alltutorial.net‘
Supaya lebih mudah dalam memahami tentang cara membuat desain web banner statis dengan corel draw, sebaiknya lihat video tutorialnya di atas dengan seksama..