≡ Menu

Cara membuat desain teks keren seperti desain alltutorial.net

Banyak sekali cara membuat desain teks keren & menarik, salah satunya dari yang sudah saya ulas adalah;

  1. membuat desain teks warna-warna
  2. membuat desain teks timbul
  3. membuat desain teks 3D
Cara membuat desain teks keren seperti desain alltutorial.net

Selain itu, desain teks yang keren dan menarik juga bisa diterapkan dengan sedikit memodifikasi pada teks tersebut kemudian dikombinasi dengan warna tepat seperti terlihat pada gambar di atas atau yang saya jadikan logo pada blog saya ini. Berikut langkah-langkah cara membuat desain teks alltutorial.net seperti contoh di atas;

  1. buka coreldraw, kamu bisa menggunakan coreldraw versi 11 sampai coreldraw x6
  2. pilih Text tool (F8) untuk mengetikkan kata ‘alltutoria.net’
  3. pilih menu Text – change case – lowercase, untuk membuat semua huruf dari alltutorial.net menjadi huruf kecil.
  4. klik font list untuk memilih font yang kamu kehendaki, saya sendiri memilih font Antique Olive Bold.
  5. dengan Text tool, seleksi pada “.net” nya dan ganti ukurannya menjadi lebih kecil.
  6. tekan Ctrl + K untuk mejadikan huruf-huruf dari alltutorial.net menjadi objek individual (bukan satu objek saja)
  7. zoom pada area huruf ‘O’ kemudian bikin kotak kecil. Klik kotaknya – tekan dan tahan shift – klik huruf ‘O’. kemudian tekan huruf ‘T’ dan huruf ‘R’ maka posisi kotak kecil itu akan berada di ujung atas sebelah kanan. Selanjutnya klim trim.
  8. setelah selesai, ulangi cara no. 10 ini. Hanya saja huruf yang ditekan adalah huruf ‘B’ dan ‘L’ sebagai ganti dari ‘T’ dan ‘R’
  9. tekan Ctrl + K untuk menjadikan huruf ‘O’ yang sudah terpotong ini menjadi dua objek.
  10. kasih warna merah pada huruf ‘O’ bagian bawah dan pada tulisan ‘.net’ nya. Selain huruf itu, pilih warna abu-abu.

Dengan demikian, cara membuat desain teks alltutorial.net telah selesai. Untuk mempermudah tutorial ini, sebaiknya lihat video tutorialnya di atas dengan seksama..