≡ Menu

Cara Menambahkan Logo di Video Dengan Videopad

Saat kamu menyaksikan televise, tentunya di sana pasti ada sebuah logo dari stasiun televisi tersebut, biasanya diletakkan di pojok atau sudut atas bagian kanan. Nah, pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang cara menambahkan logo di video dengan videopad video editor.

Tutorial ini sangat cocok buat kamu yang biasa membuat sebuah video tutorial. Dengan adanya logo dalam video, mereka akan tahu atau mengenali kamu atau website kamu melalui logo yang terdapat dalam video tersebut.

Cara menambahkan logo pada video

Bagi yang belum mempunyai sebuah logo, kamu bisa membuat logo dengan coreldraw. Setelah itu, baru kamu ikuti langkah-langkah cara menambahkan logo di video berikut ini;

  1. Buka videopad, saya sarankan memakai versi 2.4.1.
  2. Klik Add media yang terdapat di sudut kiri bagian atas untuk menambahkan video yang akan diberi logo. Dalam hal ini saya akan menambahkan sebuah video tutorial cara memasang tombol social media di wordpress, file videonya saya kasih nama ‘Social bookmark’
  3. Klik video ‘Social bookmark’ lalu tekan Ctrl + E atau klik tanda anak panah berwarna hijau untuk memulai proses menambahkan logo. Maka video ‘Social bookmark’ akan terdapat pada timeline yang yang ada di bawah tanda anak panah tadi.
  4. kemudian drag logo dan letakkan di bagain bawah dari timeline video tersebut maka akan ada kotak dialog sebagaimana terlihat seperti gambar berikut.
  5. Mengatur posisi logo
  6. Satu: pengaturan besar kecilnya logo. Dua: pengaturan transparansi logo. Tiga: pengaturan letak posisi logo. Kamu bisa meletakkan di sudut atas bagian kiri atau kana, diletakkan di tengah bagian atas atau bawah dan lain sebagainya.
  7. Setelah itu, atur durasi logo menyesuaikan durasi videonya dengan cara, tarik logo ke kiri atau kanan.
  8. Yang terakhir, klik Save movie atau tekan Ctrl + B untuk menyimpan video tersebut.

Supaya lebih mudah dalam memahami cara menambahkan logo di video dengan videopad, sebaiknya simak tutorial videonya di atas..