Halo juragan, jumpa dan jumpa lagi dengan kami dari alltutorial.net. Setelah kemarin kita membahas tentang mengatasi lupa pola OPPO A52020 tanpa bongkar, pada kesempatan kali ini kita dapat servisan HP Redmi 7A yang mengalami stuck wipe data gara-gara gagal proses hard reset yang disebabkan baterai low (pada saat proses hard reset kondisi batre habis sehingga gagal).
Ketikan HP Redmi 7A Pine sudah dicas terlebih dahulu kemudian dinyalakan, maka dia akan langsung auto wipe data namun sayang proses ini jadi gagal sehingga HP menjadi blank, begitu seterusnya jika kita coba nyalakan ulang dia akan auto wipe data lalu blank.
Kalau kondisi sudah seperti itu, mau tidak mau solusinya adalah dengan melakukan flashing. Untuk Redmi 7A yang kebetulan sudah unlock bootloader atau sudah UBL sangat mudah cara mengatasi, tinggal flashing via fastboot tanpa perlu bongkar, tanpa perlu auth. Namun untuk Redmi 7A yang belum UBL atau belum unlock bootloader solusinya adalah flashing via EDL 9008.
Secara default untuk flash Redmi 7A non UBL harus menggunakan auth, namun ada beberapa dongle yang support atau bisa flash Redmi 7A tanpa auth meskipun belum unlock bootloader, seperti hydra dongle, MRT dongle (not recomended buat flashing), unlock tool, EMT dongle dan lain sebagianya. Oke langsung saja berikut step by step cara flash Redmi 7A Non UBL tanpa auth;
- Punya hydra dongle atau sejenisnya, jika tidak punya, bisa menggunakan jasa remote dari kami, tinggal hubungi kami via halaman kontak.
- Download firmware ROM Global Redmi 7A dari official xiaomi, jangan lupa ekstrak firmware selesai download
- Bongkar test point Redmi 7A agar bisa masuk EDL 9008.
- Sebelum test point, pastikan agan-agan sudah install driver qualcomm, bagi yang belum tahu cara install driver qualcomm bisa ikuti panduan install driver qualcomm di Windows 10 atau 11, atau untuk pengguna windows 7 ikuti pandua video cara install driver qualcomm di Windows 7
Setelah semua siap, langkah selanjutnya untuk flash Redmi 7A Non UBL tanpa auth, tinggal ikuti panduan video tutorial berikut ini;
CATATAN:
Secara defualt, untuk flash Redmi 7A tanpa auth via hydra tool sudah auto hapus akun mi secara permanen jika HP Redmi 7A garansi resmi xiaomi Indonesia atau yang biasa kita kenal dengan istilah garansi TAM.